KEGIATAN

Selasa, 15 September 2020

BRIEFING & TES URINE OLEH BNN KABUPATEN TABALONG

Tanjung, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tanjung malaksanakan Tes Urine Bagi Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Selasa (15/09).

Dalam rangka pencegahan dan pemberantasan Narkoba di Lapas Tanjung, Badan Narkotika Nasional Kabupaten Tabalong kembali melaksanakan Pemeriksaan Urin Bagi Petugas dan Warga Binaan. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Lapas Tanjung ini diawali dengan Briefing/Pengarahan oleh Kalapas kemudian dilanjutkan oleh Kompol Yanto Suparwito sebagai Plt. Kepala BNNK Tabalong. Kompol Yanto menegaskan bahwa Narkoba marak beredar khususnya di Kalimantan Selatan, dan Tabalong merupakan jalur perlintasan pemasukan Narkoba dari luar daerah. Untuk itu, beliau mengajak kita semua agar bersama-sama memberantas Narkoba khususnya di lingkungan kerja masing-masing.

Setelah pengarahan berakhir, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan Urine bagi Petugas yang berjumlah 66 orang dan 20 Warga Binaan. Petugas yang sedang melaksanakan Cuti direncanakan nanti menyusul untuk diperiksa agar tidak ada yang terlewat.

Kegiatan berjalan lancar dan tertib, selanjutnya ditutup dengan sesi foto bersama.